Tentang Kami

Poster Resmi Psikosinema Festival 6

PSIKOSINEMA FESTIVAL adalah acara tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Fakultas Psikologi (HIMAPSI) UNIKA Atma Jaya Jakarta. Acara ini berfokus pada dunia perfilman dan bersifat non-profit. Tahun ini adalah tahun keenam PSIKOSINEMA FESTIVAL diselenggarakan. PSIKOSINEMA FESTIVAL 6 melanjutkan tema yang diangkat tahun sebelumnya, yaitu “Kaum Muda Urban” dengan fokus spesifik terhadap kebebasan kaum muda urban untuk memilih sikap terhadap isu-isu sosial yang ada di sekitarnya. Oleh karena itu, hadir dengan tema “Kaum Muda Urban: (Bebas) Memilih Bebas”. Tujuan diadakannya acara ini adalah menginspirasi masyarakat mengenai isu urban lewat film serta membuka wawasan masyarakat melalui diskusi ilmiah yang diselenggarakan, khususunya mengenai berbagai pilihan pandangan mengenai isu sosial yang ada di lingkungan urban.

Tahun ini, PSIKOSINEMA FESTIVAL 6 bekerjasama dengan Bentara Budaya Jakarta untuk pemutaran film. Dengan demikian, rangkaian PSIKOSINEMA FESTIVAL 6 adalah pemutaran film selama 4 hari di Kampus Atma Jaya dan 1 hari di Bentara Budaya Jakarta, dilanjutkan dengan 1 hari pertunjukan musik di Teater Salihara. Di setiap awal program, akan dipentaskan sebuah monolog yang naskahnya merupakan hasil karya terpilih dari mahasiswa aktif Fakultas Psikologi Universitas Atma Jaya.

No comments:

Post a Comment